UNY-SEKOLAH KOORDINASI KKN PROGRAM BASIC SCIENCE

Untuk pelaksanaan program Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Semester II Program PPG Basic Science  Berasrama  Jurusan Pendidikan Kimia dan Jurusan Pendidikan Biologi FMIPA UNY tahun 2012, FMIPA UNY melaksanakan Workshop, Senin, 11/6 di FMIPA . Workshop dihadiri oleh pejabat FMIPA, Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah bidang kurikulum, dan guru pamong di sekolah-sekolah di Yogyakarta yang ditunjuk.

Dalam sambutannya, Dekan FMIPA, Dr. Hartono mengatakan, Program Profesi Guru (PPG) Basic Science ini merupakan piloting, karena program yang regular belum berjalan. Program ini terselenggara atas kerjasama Dikti, Pemda di Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah, serta UNY.

Program PPL ini lain dengan PPL biasa yang berjalan 2 bulan. Tapi karena asumsinya sudah menjadi guru maka pelaksanaannya enam bulan sampai Desember. Para mahasiswa ini nanti lulus atau tidak lulus bulan desember program harus berhenti.

PPG Basic Science ini adalah untuk pemenuhan  guru di daerah terpencil di Kalimantan, dimana para mahasiswa ini adalah asli putra daerah tersebut.

“Dalam PPL yang akan dilaksanakan selain praktik mengajar, juga ada lapoaran penelitian tindakan kelas  yang dikemas dalam wujud artikel ilmiah. Bagi guru pamong ini bisa dipakai untuk karya penelitian tindakan kelas,” jelasnya

Ditambahkan, Penelitian Tindakan Kelas ini diharapkan selesai sebelum Desember karenaDesember sudah ujian dan Januari para mahasiswa tersebut sudah kembali ke daerah masing-masing. (witono).